Sunday, July 8, 2012

Agenda 14 - Pasuruan JATIM




♥ Bismillaahir rohmaanir rohiim..
Assalaamu'alaykum warohmatulloh wabarokaatuh....

Afwan jiddan semuanya....Ihsan baru bikin laporan nih ^_^
mengenai Agenda 14 kemarin...

Subhanalloh walhamdulillah...Amanah keluarga Almarhum I Gede Arifiana Mahendra ( dr. Indra ) bersama warga kampung NAI sudah diterima salah satu pengurus ( Bapak H. Indra ) Yayasan Ponpes Suryalaya d/a Jl. Benteng no. 5 Surabaya ( kantor sekretariat Korwil Indonesia Timur..) Beliau sampaikan Jazakumulloh khoiron katsiyr dan insya Alloh akan disampaikan kepada panti asuhan yang ada di bawah koordinasi yayasan ini..

Yayasan PonPes Suryalaya Surabaya adalah cabang dari PonPes Suryalaya di Jawa Barat asuhan Alm. Abah Anom yg kegiatan utamanya bergerak dalam hal kemanusiaan termasuk menyalurkan amanah santunan dari para anggota yang sudah dikumpulkan...
Yayasan ini juga memiliki panti rehabilitasi eks-pecandu narkotik.
Mengenai keanggotaan Yayasan ini, dari informasi yang ana dapatkan terdiri dari banyak jama'ah ( mencapai ribuan ) yang tersebar di Jawa Timur bahkan ada juga dari Kalimantan dan Sulawesi..salah satunya adalah keluarga besar dr. Indra.

Subhaanalloh..... istri Alm. dr Indra ( mbak Cecik ) kemarin dlm smsnya juga sempat menyampaikan salam silaturohmi untuk kita semua...beliau ucapkan banyak terima kasih dan semoga Alloh berikan keberkahan atas santunan yang telah disampaikan....aamiin Yaa Mujiibas saa iliin.

Demikian laporan sederhana yang bisa Ihsan sampaikan...afwan kalau banyak kekurangan ^_^ wassalaamu'alaykum warohmatulloh wabarokaatuh ^_^

Ttd

Duta Jawa Timur
Muhammad Ihsan

No comments:

Post a Comment